Kehadiran Polisi di Rumah Ibadah, Wujud Komitmen Polsek Cikupa dalam Menjaga Keamanan


 Cikupa – Kegiatan Ibadah Minggu di sejumlah rumah ibadah umat Kristiani di wilayah hukum Polsek Cikupa berlangsung aman dan kondusif pada Minggu pagi (2/2/2025). Pengamanan dilakukan oleh empat personel Polsek Cikupa di bawah pimpinan Iptu Purwantoro, Kanit Samapta Polsek Cikupa.

Tiga lokasi ibadah yang dipantau dalam kegiatan ini antara lain:


1. GBI HOH Citra Raya

Lokasi: Jl. Boulevard Blok H1 No. 5-6, Citra Raya, Desa Cikupa

Pimpinan: Bp. Setiawan (Pendeta)

Jumlah Jemaat: 100 orang

Waktu Kegiatan:

Sesi 1: Pukul 07.00 - 08.00 WIB

Sesi 2: Pukul 08.00 - 10.00 WIB


2. GBSI (Gereja Bernea Sungkrak)

Lokasi: Ruko Blok U1/16, Perum Citra Raya, Desa Cikupa

Pimpinan: Bp. Daniel Tobing (Pendeta)

Jumlah Jemaat: 40 orang

Waktu Kegiatan: Pukul 08.00 - 10.00 WIB


3. GSJA Mercy (Gereja Sidang Jemaat Allah)

Lokasi: Ruko Taman Puspita Blok I No. 10/67 R, Citra Raya, Desa Cikupa

Pimpinan: Bp. Yusuf Eko Widiyanto (Pendeta)

Jumlah Jemaat: 50 orang

Waktu Kegiatan: Pukul 08.00 - 09.30 WIB

Pengamanan yang dilakukan oleh personel kepolisian bertujuan untuk memastikan kelancaran jalannya ibadah serta memberikan rasa aman bagi para jemaat yang hadir. Hingga kegiatan berakhir, situasi terpantau dalam keadaan aman dan kondusif.

Polsek Cikupa terus berkomitmen untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, khususnya dalam kegiatan keagamaan, guna menciptakan suasana yang harmonis dan damai di wilayah Kecamatan Cikupa. (***)

Lebih baru Lebih lama
Liputan Keren